7.30.2010

Minum Suplemen Kalsium Malah Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

Mencegah osteoporosis dengan makanan yang mengandung kalsium ternyata jauh lebih baik dibanding suplemen kalsium. Sejumlah peneliti menemukan bahwa konsumsi suplemen kalsium ternyata dapat meningkatkan risiko terkena serangan jantung hingga 30 persen. Tablet tipis yang mengandung kalsium juga dikaitkan dengan kenaikan insiden stroke dan kematian, meskipun tidak mencolok secara statistik.

Karena itu, para peneliti itu menyarankan kepada orang-orang yang mengandalkan suplemen kalsium untuk meminta nasihat dokter, mengonsumsi lebih banyak makanan yang kaya akan kalsium dan mencoba cara lain lain seperti olahraga, tidak merokok, dan mempertahankan berat badan yang sehat untuk mencegah osteoporosis. "Orang menganggap suplemen kalsium bersifat alami padahal sama sekali tidak," kata Ian Reid, profesor medis pada Universitas Auckland di Selandia Baru seperti dikutip Reuters.

Reid dan sejumlah koleganya di Inggris dan Amerika Serikat melakukan analisis-meta yang mencakup 11 penelitian yang mengamati hampir 12.000 orang tua selama empat tahun. Setengah dari mereka diberi suplemen kalsium dan setengah lagi diberi pil contoh yang tidak mengandung zat terapetik. Hasil penelitian itu dipublikasikan dalam British Medical Journal.

Mereka menemukan kenaikan serangan jantung sebesar 30 persen pada orang-orang yang secara acak diberi kalsium. "Jika anda memiliki 1.000 orang yang mengonsumsi kalsium selama lima tahun, kami akan menemukan lebih 14 serangan jantung, lebih dari 10 stroke dan lebih dari 13 kematian pad orang-orang yang diberi kalsium dibanding jika mereka tidak mendapatkan kalsium," kata Reid.

Kondisi itu menunjukkan lebih dari 37 kejadian buruk dibanding 26 patah tulang yang bisa dicegah.. "Sehingga kalsium dikaitkan dengan lebih banyak hal buruk yang akan terjadi dibanding hal buruk yang dapat dicegah," katanya.

Meskipun para ahli tidak pasti tentang mekanisme biologis bagaimana suplemen kalsium merusak tubuh, tetapi sejumlah penelitian di masa lalu mengaitkan tingginya kadar kalsium dalam darah dengan meningkatnya serangan jantung dan kerusakan pembuluh darah. "Ketika anda mengonsumsi suplemen kalsium, kadar kalsium dalam darah anda meningkat empat hingga enam jam kemudian dan meningkat hingga batas atas dari kisaran normal," katanya.

Menurut Reid, hal itu tidak terjadi saat seseorang mengonsumsi kalsium dari makanan karena kalsium dalam makanan sangat lambat diserap sehingga kadar kalsium dalam darah sulit berubah. Kadar kalsium dalam darah yang tinggi dapat menyebabkan terbentuknya plak dalam pembuluh darah, yang dapat menyebabkan serangan jantung, stroke dan penyakit jantung lain, kata Reid. "Orang selalu fokus pada kadar lemak dalam darah sebagai pemicu proses (pembentukan plak) tetapi ada semakin banyak bukti bahwa kadar kalsium dalam darah juga dapat menjadi faktor pendorong," katanya.

Republika.co.id

Type your email here for subscribing this blog:

19 comments:

  1. ini nih yg namanya pengen sehat tp malah sakit :D

    ReplyDelete
  2. Wah repot juga ya, padahal saya suka minum suplemen kalsium juga nih :-)

    Makasih infonya Bang

    ReplyDelete
  3. mending konsumsi kalsium yg alami seperti dari susu

    ReplyDelete
  4. emang alam lah yang terbaik... :)

    ReplyDelete
  5. sejak dulu saya agak pantangan minum suplemen, mas reza, kecuali kalau perlu aja, hehe .... hmm .... ternyata berisiko juga, yah, kalau terlalu banyak mengonsumsinya?

    ReplyDelete
  6. Udh dari kemaren2 sih mas saya mls konsumsi bangsa2 gituan .. macem extra j** dll. Risikonya gede.

    note : msh trima tuker menuker link gk nih hehe. Link sampean sdh saya pasang. Maklum saya blogger newbie..hik

    ReplyDelete
  7. Minumnya kebanyakan kali bro, melebihi ambang batas kemampuan tubuh untuk mengolahnya, atau produknya yang tidak baik.

    ReplyDelete
  8. untungnya saya tidak pernah minum suplemen seperti itu gan :D

    ReplyDelete
  9. kalau saya sih jarang sekali minum suplemen gan

    ReplyDelete
  10. suplemen itu memang tidak baik sebenarnya, yang baik itu adalah cara alami, lagian kalsium masih bisa disuplay dengan baik salah satu tipsnya adalah dengan makan teri nasi

    ReplyDelete
  11. akhirnya pertanyaan saya terjawab jg,dulu saya selalu bertanya "kenapa kebanyakan orang kaya rawan sakit jantung..?"! teryata mengkunsumsi suplemen bisa menyebabkan sakit jantung! klo orang miskin kan jarang yang mengkunsumsi suplemen! jangankan tuk beli suplemen beli beras saja susah..!

    ReplyDelete
  12. Wah baru tau nih, suplemen seperti CDR sama aja dong, memang lebih baik alami aja.

    ReplyDelete
  13. wa...h saya kalau lagi lemes minum itu lho...wah gawaat dong. tapi kalau gak minum pilek terus .
    makasih

    ReplyDelete
  14. wah saya baru tw niy,,padahal baru pgn coba minum jadi pikir2 lagi deh...

    ReplyDelete
  15. itu berarti tulangnya bener tapi peredaran darahnya ndak bener...

    ReplyDelete
  16. wah, sip.. mantab artikelnya... buat rekan2 yg sudah terbiasa, bisa dipertimbangkan lagi nih pola makannya :)

    ReplyDelete
  17. sing alami wae lh boss, mnum jus atw buah2n lbh bermanfaat dn djamin sehat

    ReplyDelete
  18. bhya berarti yach!!
    mksh gan,..

    ReplyDelete

Kalau kamu mau komentar tapi gak punya web, pilh aja bagian "Name/URL" trus di bagian name, tulis nama kamu. Di bagian URL, kamu kosongkan saja. Sebisa mungkin jangan pake anonim, karena bisa saja saya hapus.

Berkomentarlah "Sesuai Dengan Isi Posting". Terima kasih...